14 September 2016
Menggunakan angkutan umum sebagai sarana transportasi memang menyenangkan. Moda transportasi yang satu ini memang dapat dikatakan sebagai moda transportasi yang cukup canggih. Interaksi sosial dapat terjadi selama perjalanan berlangsung, kita dapat bertemu dengan banyak orang dan melihat seisi kota beserta keunikannya.
Kelompok Vaquita beberapa kali membuat pengamatan sederhana terkait fenomena angkutan umum di kota Bandung. Jalur sederhana yang dibuat dalam bentuk infografik diharapkan dapat menjadi informasi tambahan bagi siapapun yang ingin bepergian menggukanan angkutan umum di dalam kota.
Pengamatan jalur angkot kali ini ditujukan untuk persiapan kunjungan kami ke ISBI (Institut Seni Budaya Indonesia). Proyek kelompok Vaquita tahun ini adalah “Hikayat Pagelaran Nusantara”, eksplorasi berbagai kebudayaan nusantara yang terekam dalam bentuk pagelaran. Beberapa hari setelah pengamatan jalur angkot, kelompok Vaquita berkunjung ke kampus ISBI menggunakan angkutan umum Kegiatan kami mulai dengan studi pustaka di perpustakaan dan tidak lupa, kami semua mencoba berinteraksi dengan banyak mahasiswa yang sebagian besar merupakan pelaku/seniman pertunjukan, seperti penari, pemain teater hingga musisi yang sedang mempersiapkan konser sederhana di kampus.
Catatan proses: kak Nala